Sabtu, 20 Desember 2014

Belanja Mainan Gratisan

Anak-anak kami bisa dibilang jarang minta dan dibelikan mainan. Kami sepakat membeli mainan hanya pada ulang tahun saja. Selebihnya kita hanya liat-liat saja di toko mainan. Ale mungkin belum mengerti banget, kalau kakaknya, Kay sudah bisa meminta mainan favorit untuk kado ulang tahun. Biasanya bisa ganti tiap bulan keinginannya. Seperti untuk ulang tahun ke limanya ini nanti ia minta scooter, ganti gitar ukulele, ganti sepatu ice skating. Oalaaaah bingung kayaknya karena hanya pilih satu mainan saja hihihi.
Siapa sih yang nggak suka dapet gratisan. Begitu dapat info tentang tukar poin telkomsel bisa ditukar voucher belanja. Langsung deh milih-milih mau belanja apa hihihi. Pilihannya ternyata tinggal Gramedia, toys kingdom, voucher makan, atau kaos MU. Sebenernya ini poinnya Didi, uda tergoda untuk ditukar kaos MU. Akhir memutuskan poinnya buat mainan anak-anak aja deh hihihi.
Sabtu ini, kami ke Toys Kingdom Margocity. Anak-anak boleh memilih mainan apa aja yg mereka mau sebesar jumlah vocher. Kakak bingung deh, antara gitar, mainan masakan, atau berbau princess2an. Akhirnya memilih mainan tea set gitu. Ale dibelikan mainan edukatif. Lumayan mainannya dapet gratisaaaan.





2 komentar: