Kamis, 11 September 2014

Kopdar HS Depok

Hari ini aku ikut kopdar homeschooling (HS) Depok. Ini momen penting untuk anak-anak main, sosialisasi, emak-emaknya saling curhat hihihi. Kegiatannya selain main adalah story telling, Anak-anak membawa buku favoritnya dan membacakan untuk teman-temannya.

Setelah sampai ternyata sudah banyak yang datang dan sudah saling berkenalan. Aku baru pertama kali datang, lumayan cukup sulit menghapal nama-namanya hihi maafkan ya. Ah seneng deh, selalu merasa dikuatkan kalau habis ketemu dengan keluarga homeschooler. Keluarga yang lebih lama menjalankan HS bercerita tentang kegiatan, pengalaman, susahnya, senengnya. Seru!

Setelah selesai sharing waktunya anak-anak story telling tapi aku harus segera pulang. Aku kasih aba-aba ke Kay yang duduk agak jauh dariku untuk segera pulang. Tetapi ia duduk saja sambil memegang bukunya. Aku ingin segera pulang mumpung ada barengannya, aku nggak hapalan rute jalan pulang soalnya. Kay masih duduk sambil memegang bukunya. Temanku bilang "udah mbak temenin dulu, kasian dia pengen baca". Akhirnya aku dekati dan bertanya "Kakak mau maju", ia jawab iya. "tapi suaranya harus keras lo". Kay menjawab iya lagi. Begitu gilirannya ia maju tanpa malu.
"assalamualaikum, aku Kay mau baca buku kucing". Sebenernya ia belum bisa membaca, hanya mengarang saja melihat gambarnya. Kaget! Anakku berani sekali. Terharu! Ia memang suka buku, dan ga nyangka ia tampil percaya diri padahal yang lain sudah cukup besar dibanding dia. Speechless, yang pasti Bun bangga sekali nak jadi ibumu. Selalu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar